5 Alasan Mengapa Jerawat Tetap Muncul
Salah satu masalah yang paling sering muncul dan menjadi masalah adalah jerawat yang sering muncul, mengapa jerawat itu selalu timbul dan timbul kembali?, nah beauties simak artikel berikut ini.
Datang lagi… Oh datang lagi tamu yang tak diundang ini, padahal sudah rajin cuci muka! Kenapa sang jerawat ini terus muncul?
Pastinya hal ini sering sekali terjadi di kalangan kita para wanita dan menjadi momok yang menyebalkan. Sebenarnya darimana sih munculnya jerawat itu dan mengapa mereka terus kembali? Nah, ladies, simak 5 alasannya di sini!
Tidak Konsisten
Seringkali ketika wajah kita sudah bersih dari jerawat, kita jadi lupa untuk meneruskan perawatannya. Memang, jika wajah sudah terbebas dari jerawat kita tidak perlu untuk tetap menggunakan produk acne care tersebut. Akan tetapi, kita juga tidak boleh malas untuk tetap melakukan perawatan pada wajah, terutama dalam menjaga kebersihan wajah.
Aktivitas sehari-hari yang menyibukkan tentunya membuat kotoran mudah menempel pada wajah. Apalagi dengan polusi yang ada di kota besar, sudah pasti asap timbal dari kendaraan bermotor menempel pada wajah. Maka dari itu, kita harus rajin membersihkan wajah, terutama sebelum tidur, karena ketika tidurlah kulit melakukan regenerasi.
BACA JUGA: Tips Membersihkan Wajah dengan Baik dan Benar
Diet yang Payah
“Kecantikan dalam diri”, “Kecantikan luar dan dalam diri”, itulah kalimat yang terdengar sangat sederhana namun sangat susah diaplikasikan pada kenyatannya. Untuk itu, menjaga kesehatan kulitpun juga harus dilakukan baik dari luar dan juga dalam.
Menggunakan segala macam produk kecantikan makeup mulai dari foundation, bedak, blush on dan produk lainnya adalah rangakaian kosmetik luar yang membantu wajah kita menjadi cantik. Jika tida dibersihkan dengan sempurna, bisa menjadi penyebab menyumbatnya kotoran pada pori-pori wajah dan pada akhirnya menimbulkan jerawat pada wajah. Selain itu jenis-jenis makanan yang masuk kedalam tubuh juga sangatlah berpengaruh pada kondisi kulit wajah. Sebut saja coklat, gorengan, junk food merupakan beberapa jenis makanan yang menjadi penyebab timbulnya jerawat.
Kurangnya Menjaga Kebersihan
Memegang wajah saat tangan kotor, membiarkan rambut kotor yang mengakibatkan kotoran mengenai wajah, sampai kurangnya menjaga kebersihan pada sarung bantal hingga pada handuk yang kita gunakan bisa membuat wajah kita berjerawat. Bayangkan saja jika kotoran yang menempel pada tangan, rambut, hingga sarung bantal serta handuk mengenai wajah, itu bisa menjadi penyebab datangnya sang jerawat. Maka dari itu, perlu dijaga kebersihannya dengan baik.
BACA JUGA: Cek Bantalmu Sekarang! Ternyata Bantal pun Bisa Kadaluwarsa!
Pelit Menggunakan Pelembab
Kelembaban kulit wajah adalah kunci utama dalam kesehatan kulit, baik jenis kulitnya kering, berminyak ataupun kombinasi.
Pastikan kamu menggunakan pelembab yang sesuai dengan jenis kulit. Untuk penggunaan gel dan serum cukup dengan takaran seukuran kacang. Sementara untuk penggunaan pelembab, dibutuhkan dua kali lipat dari penggunaan gel dan serum untuk menjaga kelembaban wajah. Jangan lupa setiap harinya gunakan pelembab secara rutin pada pagi dan malam hari.
Penggunaan Eksfoliator yang Salah
Eksfoliasi atau pengelupasan kulit dengan menggunakan scrub yang berguna dalam pengangkatan sel kulit mati, serta mengangkat kotoran yang menyumbat kulit dan menjadi penyebab jerawat, melancarkan aliran darah pada wajah dan juga mencerahkan kulit wajah.
Saat akan melakukan eksfoliasi, pastikan juga kedua tangan kita bersih dari kuman saat sedang mencuci wajah. Selain membersihkan wajah, kita juga harus rutin membersihkan wajah dengan eksfoliator secara rutin. Bagi pemilik wajah berminyak dan kombinasi gunakan seminggu sekali saja, dan dua minggu sekali bagi yang memiliki wajah normal dan kering. Jangan melakukan eksfoliasi berlebihan karena akan membuat kulit menjadi kering.
BACA JUGA: Kulit Kamu Mengelupas? Ini Dia Penyebab dan Cara Mengatasinya!